Keindahan Air Terjun Benang Kelambu

 Keindahan Air Terjun Benang Kelambu

Air Terjun Benang Kelambu yang Berada di NTB (Gambar: indo adventure)


Medialingkungan.com– Pulau Lombok di Nusa Tenggara Barat memiliki beberapa wisata yang eksotis dan air terjun yang terkenal mempesona dan indah. Salah satunya adalah Air Terjun Benang Kelambu. Hampir di setiap sudut pulau terdapat spot menarik yang layak untuk dikunjungi, mulai dari Gunung Rinjani, Pantai Senggigi, Taman Narmada, dan beberapa air terjun yang bersumber dari Danau Segara Anak.

Salah satu dari beberapa wisata alam air terjun yang sangat menarik untuk anda kunjungi adalah Air Terjun Benang Kelambu. Disebut dengan Air Terjun Benang Kelambu karena airnya menyerupai kelambu sangat tipis dan lembut, sehingga gemericik air yang dihasilkan tidak terlalu bising.

Wisata alam air terjun benang kelambu berada di kaki Gunung Agung, tepat di tengah-tengah Pulau Lombok. Air Terjun ini terletak sekitar 32 Kilometer dari Kota Mataram.

Setibanya anda di areal parkir obyek wisata ini, anda akan berjalan sejauh 500 meter dengan medan yang lumayan menantang, sekitar 100 meter sebelum lokasi, jalanan sudah mulai menanjak. Anda akan menaiki anak tangga, di sisi anak tangga anda bisa melihat parit dengan air yang begitu jernih.

Aliran air yang jatuh dari Air Terjun Benang Kelambu yang memiliki ketinggian sekitar 35 meter ini tidak langsung jatuh ke dasar, akan tetapi aliran air tersebut akan jatuh pada tingkatan yang kedua di bagian atas yang berupa sebuah kolam yang terbentuk dari lempengan-lempengan batu cadas, dan setelah aliran air ini melewati beberapa susunan lempengan batu tersebut barulah akhirnya aliran air ini jatuh mencapai kolam yang ada di dasar.

Air terjun ini sangat cocok untuk wisata permandian, karena tingkatan tersebut menyebabkan curahan air yang jatuh dari Air Terjun Benang Kelambu ini tidak terlalu deras dan menyebabkan pedih di badan.

Konon menurut cerita yang diyakini oleh masyarakat setempat bahwa jika anda mandi di Air Terjun Benang Kelambu ini akan bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit dan juga bisa membuat anda awet muda dikarenakan air terjun ini bersumber langsung dari Danau Segara Anak. (TAN)

 


Redaksi Medialingkungan.com

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *