Wisata Pemandangan Terbaik di Sulsel, Ada di Marra’

 Wisata Pemandangan Terbaik di Sulsel, Ada di Marra’

Pemandangan bukit yang indah di kawasan wisata Marra’ Kab. Sinjai (Gambar: istimewa)


Medialingkungan.com – Udara di perkotaan kini tak bersih lagi. Dua dasawarsa lalu udara masih terasa segar, tapi di saat ini udara tak sehat bagi tubuh kita. Jika anda memiliki waktu luang, sebaiknya anda sesegera mungkin bergegas ke kawasan wisata Marra’ yang terletak di Kecamatan Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.

Jarak lokasi wisata ini tidak jauh dari Kota Makassar yang hanya membutuhkan waktu sekitar empat jam. Daerah tersebut memiliki udara yang masih alami, anda akan merasakan suasan yang jauh berbeda dari Ibu Kota Makassar.

Suhu yang dimiliki kawasan tersebut terbilang cukup dingin, ini dikarenakan Sinjai Borong terletak di kawasan pegunungan. Kawasan wisata ini dapat dijangkau dengan menggunakan kendaran roda empat maupun roda dua, dengan kondisi jalan yang agak berbatu, berliku, dan menanjak.

Marra’ termasuk dalam kawasan Taman Hutan Raya yang terdapat di daerah ini, di tengah perjalan, anda akan disapa ditemani oleh udara yang lembut, perkebunan tembakau yang tertata rapih, serta tanaman lainnya yakni, tanaman kopi, cengkeh, sayuran hijau berupa kubis, daun bawang, kacang-kacangan, dan lain sebagainnya.

Berkunjung di kawasan ini tidak akan dipungut biaya sama sekali atau biasa disebut gratis. Jika anda hobby selfie-selfie disinilah tempat yang luar biasa menjadikan latar foto anda makin menarik.

Berjalan kaki beberapa meter saja untuk menaiki bukit-bukit pada kawasan ini tidak akan terasa lelah. Tetapi, ketika anda mencapai puncak anda akan melihat daerah Bulukumba yang enak dipandang dari puncak bukit. Fasilitas yang dimiliki kawasan wisata tersebut dilengkapi penginapan seperti villa yang dapat anda sewa dan harganya pun terbilang terjangkau bagi kelas menengah kebawah. (Atira Ilfa)

1. Suasana villa yang berada di kawasan wisata Marra’ Kab. Sinjai (Gambar: jalanjalanasyik)

2. Tanaman tembakau yang akan anda kunjungi di setiap perjalanan ke lokasi wisata Marra’ (Gambar: istimewa)

Medialingkungan: Visit Kawasan Wisata Marra’ Kab. Sinjai, Sulawesi Selatan – Wonderful Indonesia


Redaksi Medialingkungan.com

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *