Konsultasi AMDAL Tambang emas PT. ASA dianggap kurang partisipatif
Aktivis Lingkungan Asal Australia Ditangkap di Malaysia Akibat Aksi Protes
Medialingkungan.com – PihakKepolisian Malaysia menangkap aktivis lingkungan anti tambang, Natalie Lowrey asal Australia, setelah ambil bagian dalam aksi protes untuk menyetop pemrosesan bahan tambang langka di Gebeng, Kuantan, Malaysia Timur.
Diperkirakan sekitar 1000 demonstran turut ambil bagian dalam aksi itu. Mereka berusaha memblokade akses masuk ke lokasi yang dikelola perusahaan bernama ‘Lynas’. Sampai saat ini, sekitar 16 demonstran yang kini dilepaskan oleh pihak berwajib.
Aksi demo yang dilakukan oleh kelompok lingkungan Himpunan Hijau Malaysia ini didukung oleh koalisi oposisi Pakatan Rakyat.
Aktivis Anti Tambang Australia, Tully Mclntyre mengatakan, dia tak tahu tuduhan yang akan dikenakan kepada Natalie Lowrey. Tampaknya kepala polisi di sini mengatakan bahwa Lowrey akan dituntut atas pelanggaran visa, namun juga ada yang menyebutkan kemungkinan dituntut dengan UU Anti Kerusuhan.
Perusahaan Lynas memulai operasinya sejak Januari 2013 setelah ditunda akibat protes dari warga setempat dan kelompok lingkungan yang khawatir adanya pencemaran radioaktif. Izin operasi perusahaan Lynas selama dua tahun akan jatuh tempo untuk diperbarui pada September yang akan datang. (AP)